Jumat, 12 Juli 2013

Bukan Kami Mengekslusifkan Diri

Banyak opini yang mengatakan bahwa setelah menjadi Praja IPDN seseorang berubah dan terkesan mengeksklusifkan diri. Opini tersebut bisa benar, bisa juga tidak. Setiap orang bebas beropini, tapi izinkan saya mengemukakan opini saya sendiri disini.
Seseorang berubah ketika menjadi Praja IPDN? Ya, pasti. Bukankah perubahan itu memang menjadi fitrah manusia? Setiap saat berubah dan mencoba untuk menjadi lebih baik lagi. Bahkan alam semesta pun tidak pernah berhenti berubah setiap milidetik. Tidak ada hal yang persis sama terjadi dua kali. Semua selalu berubah.
Kami berubah ketika masuk ke IPDN itu hal yang pasti. Ketika resmi dilantik di lapang parade Kampus Jatinangor dari calon praja menjadi Muda Praja, saat itu aturan baru dalam hidup kami mulai berlaku yaitu Peraturan Tata Kehidupan Praja atau yang disingkat Petadupra sesuai dengan Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 46 Tahun 2009. Bertambah lagi satu aturan yang berlaku dan harus dipatuhi dalam hidup kami. Siklus kehidupan kami pun diatur dengan undang-undang. Bayangkan saja, dari mulai tidur sampai tidur lagi kehidupan kami diatur oleh undang-undang. Potongan rambut dan pakaian yang boleh kami pakai ada aturannya. Cara berjalan dan berbicara ada aturannya. Kapan kami boleh keluar kampus ada aturannya. Barang apa saja yang boleh kami bawa dan kami miliki di kampus ada aturannya. Bahkan cara menyusun pakaian didalam lemari pun ada aturannya. Bisa saya bilang, nyaris semua unsur kehidupan kami ada aturannya. Dari gambaran tersebut, wajar bukan kami berubah? Berubah dan berusaha untuk menjadi pribadi yang lebih baik lagi.
Ada yang bilang kami banyak gaya-gayaan memakai seragam kami. Kemana-mana memakai seragam dan berjalan berkelompok sesama Praja. Bukan maksud kami mengeksklusifkan diri ataupun menyombongkan diri, tapi memang begitu aturannya. Pakaian kami selama di kampus—kurang lebih 325 hari dalam satu tahun—hanya pakaian dinas. Ya, kami hanya boleh memakai pakaian dinas selama 24 jam dalam 325 hari. Bukan kami tidak ingin memakai pakaian santai ketika jalan-jalan sejenak di mall atau tempat-tempat umum lainnya—agar tidak terkesan mengeksklusifkan diri, tapi kami tidak boleh. Kalau nekat melanggar ada sanksinya. Jangankan melanggar aturan berpakaian, melanggar aturan potongan rambut pun ada sanksinya. Rambut kami harus cepak, rapi. Untuk yang Wanita Praja juga begitu, sangat pendek, nyaris seperti potongan rambut laki-laki. Tidak jarang saya mendengar keluhan teman saya, Wanita Praja yang rindu akan rambut panjangnya, iri melihat teman-temannya yang bisa bebas memakai baju-baju yang up to date dengan aksesoris warna-warni dan rambut panjang tergerai, rekan-rekan saya, para Wanita Praja disini, tidak bisa begitu. Mereka harus rela rambutnya dipotong sangat pendek dan memakai seragam dinas, setiap hari, 24 jam, selama di kampus.
Awalnya kami semua ditempatkan di kampus IPDN Jatinangor, tapi kami harus menghadapi regionalisasi, penyebaran kampus. Ada 9 kemungkinan penempatan kampus untuk kami :
1. Kampus IPDN Jatinangor
2. Kampus IPDN Riau
3. Kampus IPDN Sumatera Barat
4. Kampus IPDN Kalimantan Barat
5. Kampus IPDN Sulawesi Utara
6. Kampus IPDN Sulawesi Selatan
7. Kampus IPDN Nusa Tenggara Barat
8. Kampus IPDN Papua
9. Kampus IPDN Jakarta Selatan
Kami tidak tahu dimana kami akan ditempatkan, yang pasti kami akan kembali ke Kampus IPDN Jatinangor saat kami naik ke tingkat 4, menjadi Wasana Praja. Kemungkinan kami menjadi semakin jauh dari rumah selalu ada. Sekali lagi, kami harus patuh pada keputusan dan peraturan yang berlaku.
Kami kebanyakan bergaul dengan teman-teman sesama Praja, bukan maksud kami melupakan teman-teman lama diluar kampus, bukan. Setiap hari di kampus kami berinteraksi dengan orang-orang di dalam kampus, rekan-rekan sesama Praja. Otomatis interaksi yang intens itu membuat kami—saat ini—lebih dekat dengan rekan-rekan Praja. Kami jarang ikut berkumpul dengan teman-teman lain diluar kampus, bukan karena tidak mau, bukan. Jangankan untuk berkumpul bersama kawan-kawan lama, berkumpul bersama keluarga pun kami sangat jarang. Pulang ke rumah dalam setahun pun bisa dihitung dengan jari tangan, saat cuti Idul Fitri dan cuti akhir tahun.  Syukur-syukur kalau ada Izin Bermalam (IB), tapi itu tidak lama, hanya sekitar 2-4 hari, dan sangat sedikit yang bisa memanfaatkan kesempatan itu untuk pulang, biasanya hanya yang rumahnya bisa dijangkau dalam hitungan jam. Kebanyakan dari kami menempuh perjalanan pulang yang lama, bahkan bisa sampai dua hari, atau mungkin lebih. Jangankan pulang saat IB, kadang saat cuti yang lamanya 3-4 minggu pun ada yang tetap di kampus.
Lalu kenapa kadang kami tidak bisa ikut berkumpul dengan teman-teman lain—selain Praja—saat cuti? Karena saat cuti pun kami masih tetap punya tugas dinas. Mengisi surat cuti ke Badan Kepegawaian Daerah, silaturahmi bersama Purna Praja di daerah, silaturahmi dengan rekan-rekan Praja, dan lain-lain. Waktu cuti kami tidak sepenuhnya bebas dari tugas dinas. Kami harus pintar-pintar mengatur waktu untuk keluarga, tugas dinas, teman-teman dan hal-hal lain yang tidak bisa kami lakukan selama ada di kampus. Kami mungkin jarang ikut berkumpul bersama kawan-kawan lama, bukan kami tidak ingin, tapi ketika kawan-kawan lama berkumpul mungkin ada beberapa acara yang bentrok, atau kami sedang ada tugas dinas, atau kami yang masih berada di kampus, tidak bisa ikut berkumpul. Kami jarang komunikasi, bukan kami sombong, tapi kegiatan di kampus—bahkan saat cuti—sangat padat. Interaksi dengan kawan-kawan diluar kampus hanya melalui handphone atau dunia maya. Sekali lagi bukan kami tidak ingin ikut berkumpul dan bukan maksud kami mengeksklusifkan diri, tapi begitulah kehidupan kami, banyak aturan, tugas dan tanggung jawab yang harus kami laksanakan. Kami ingin, tapi tidak bisa..
“Kujual masa mudaku pada negara, demi masa depanku”
Ungkapan itu yang mungkin sering didengar dari Praja. Memang begitu kenyataannya. Banyak yang kami korbankan ketika kami resmi menjadi Praja. Waktu berkumpul bersama keluarga, bersama teman-teman, bahkan ‘kebebasan’ kami pun kami korbankan. Kebanyakan hanya melihat kami orang-orang yang diberi kesempatan oleh Tuhan untuk bersekolah dengan fasilitas negara dan jaminan kerja, semua serba enak. Pernyataan tersebut tidak sepenuhnya benar, setiap hal selalu seperti dua sisi mata uang, selalu ada positif dan negatifnya. Kami memang mendapatkan banyak hal disini, tapi sebagai gantinya, banyak pula hal yang kami korbankan. Tapi kami selalu percaya, semua pengorbanan kami akan berbuah hasil yang setimpal, kami percaya.
Lihat kami dengan cara berbeda, pahami kondisi kami dari sudut pandang lain—sudut pandang kami—bahwa kami bukan tidak mau berinteraksi dengan orang lain diluar Praja, bukan kami mengeksklusifkan diri, tapi kami hanya mencoba menjalankan aturan yang memang harus kami patuhi. Kehidupan kami tidak serba enak seperti yang dilihat orang kebanyakan, banyak yang kami korbankan dan kadang kami ingin bisa bebas tanpa terikat peraturan seperti orang lain—manusia memang sering tidak puas bukan? Menginginkan apa yang orang lain miliki. Tapi kami tahu, kami harus konsisten dan menerima konsekuensi dari apa yang kami pilih dan kesempatan yang kami dapatkan. Sekali lagi, bukan kami mengeksklusifkan diri, kami hanya sedang berjuang untuk bertanggung jawab dalam menjalankan kesempatan dari Tuhan dan amanah dari negara—dari rakyat—untuk menjalani pendidikan disini. Kami tetap kami, orang yang sama seperti sebelum menjadi Praja, kami berubah karena kami sedang berusaha belajar dan berubah untuk menjadi lebih baik lagi, karena semuanya harus kami pertanggung jawabkan dunia akhirat. Bukan hanya kepada negara, tetapi tentu saja yang utama, kepada Tuhan.

13 komentar:

  1. Sejak kita dilantik di lapangan parade menjadi Muda Praja, kehidupan kita berubah. Kita sudah terikat kontrak dengan negara sebagai pamong praja nantinya. Mau tidak mau kita harus siap ditempa. Jalani saja, semua akan indah pada waktunya.

    BalasHapus
  2. kakon memang andalan, follow blog urang oge lur . OK :)

    BalasHapus
  3. ari : betul banget sobat, semua membutuhkan proses yang tak sebentar, untuk menghasilkan pamong yang siap menghadapi tantangan zaman memang butuh bekal yang banyak :)

    BalasHapus
  4. iqbal : hehehe nuhun lur .. okeh ke ku urang difollow lur :)

    BalasHapus
  5. sip sdr,...baca jg blog sy spy kita saling sharing laodesyarif.blogspot.com

    BalasHapus
  6. Kak boleh bawa handphone juga? Meskipun saat di dalam kampus?
    Sebelumnya Makasih kak informasinya membantu sekali.

    BalasHapus
  7. sae pisan kekecapanna, janten teu ngabosenkeun macana.

    A, kawitna ti Ciamis? sami sareng abdi atuh :D he

    BalasHapus
  8. Kak boleh pakai handphone juga meskipun dalam kampus?

    BalasHapus
  9. kak mau nanya hal yg sama boleh pakai hp juga ya disana?

    BalasHapus
  10. Berarti boleh bawa hp yah?

    BalasHapus